Bulan Ramadan benar-benar penuh berkah bagi Persija Jakarta. Bagaimana tidak, selama pertandingan yang dijalani pada bulan Ramadan, tim Macan Kemayoran selalu menuai kemenangan.
Seperti dikutip dari akun instagram Labbola, setidaknya ada dua rekor yang berhasil Persija pecahkan. Pertama, mereka menjadi satu-satunya tim yang berhasil meraih empat kemenangan beruntun di Liga 1 sepanjang Ramadan.
Mereka mengawali kemenangan melawan Arema FC (2-0), PS TNI (2-0), Perseru Serui (3-0), dan teranyar menumbangkan Sriwijaya FC (1-0). Terakhir kali, Persija melakukan hal serupa pada Indonesia Super League (ISL) 2008/09.
Kala itu, mereka berhasil menumbangkan Persita Tangerang (4-0), Persijap Jepara (3-1), Persela Lamongan (1-0), dan Persiwa Wamena (6-1).
Rekor kedua yang berhasil diciptakan tim ibu kota adalah, mereka menjadi tim pertama di Liga 1 yang berhasil mencatatkan clean-sheet lima kali secara beruntun. Terakhir kali mereka menorehkan hal tersebut pada ISL musim 2009/10.
Dengan raihan tersebut, tim yang dilatih Alessandro Stefano Cugurra Rodrigues itu menjadi tim yang paling sedikit kebobolan di Liga 1 2017. Menyusul, mereka baru kemasukkan lima gol dan mencetak 12 gol ke gawang lawan.
Selain itu, kemenangan melawan Sriwijaya FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jumat (16/6) malam, membuat mereka menembus posisi empat besar dengan 18 poin. Persija akan kembali bertanding selepas lebaran, tepatnya pada 4 Juli nanti. Pada laga itu, mereka akan menghadapi Persegres Gresik United di Stadion Petrokimia, Gresik.
0 Komentar untuk "Tembus Empat Besar, Persija Jakarta Pecahkan Dua Rekor"